Thursday, January 28, 2010

Cara menginstall phpBB3


Tutorial cara menginstall phpBB3

Cara menginstall phpBB3 sebenarnya sangat mudah anda tinggal mengupload semua files ke dalam server dan browse folder installasi menggunakan browser favorit kamu.

Requirement
Webserver yg support php
PHP 4.3.3+ (>=4.3.3, >4.4.x, >5.x.x, >6.0-dev (compatible))
A SQL database system,
- MySQL 3.23 atau versi yg lebih baru (MySQLi supported)
- PostgreSQL 7.3+
- SQLite 2.8.2+
- Firebird 2.0+
- MS SQL Server 2000 atu versi yg lebih baru (directly or via ODBC)
- Oracle
getimagesize() function harus diaktifkan

Download
download filenya disini

Tahap Upload
Untuk mengupload file ada beberapa cara tergantung dari features yg disediakan webhosting anda.

Jika anda memiliki akses
Shell (via telnet atau ssh) anda dapat langsung mengupload files archive phpBB3 ke directory pada host kemudian mengekstraknya.

Hal yg sama juga bisa diterapkan jika webhosting anda memiliki feature cpanel. Anda tinggal mengupload files archive lewat files manager kemudian mengekstraknya.

Jika anda tidak memiliki akses/feature di atas anda harus mengupload satu-satu files anda ke dalam hosting anda. Langkah pertama adalah mengekstrak terlebih dahulu files phpBB3 archive.

Kemudian jalankan software ftp anda.
Semua files berekstensi .php, .inc, .sql, .cfg, .html and .txt harus diupload dengan ASCII mode
Sedang files2 grafik (.jpg, .gif, .png, dll) harus diupload dengan BINARY mode

Permissions
Ubah permission pada config.php menjadi 6-6-6 (wr-wr-wr) dan folder store/, cache/, files/, images/avatars/upload/ menjadi 7-7-7 (wrx-wrx-wrx)

Untuk mengubah permission anda dapat menggunakan software ftp anda atau lewat cpanel juga bisa dilakukan.

Tahap installasi

Arahkan browser anda directory tempat anda mengupload files phpbb3, sebagai contoh:
http://www.forumkomputer.web.id/phpbb3

Secara otomatis anda akan terredirect ke dalam halaman installasi. Halaman yg pertama kali terlihat adalah halaman overview. Sebelum anda mengklik tab Install baca terlebih dahulu License Agreement.








Setelah anda mengklik tab install anda akan masuk halaman introduction
Klik button Proceed to next step untuk melanjutkan ke halaman berikutnya



Di sini anda akan masuk ke dalam halaman installasi compatibility. Baca baik2 baris demi baris. jika terjadi error anda tidak bisa melanjutkan installasi.

Klik start Install



Anda masuk ke dalam halaman database configuration. Perlu diperhatikan bahwa anda harus terlebih dahulu membuat database sebelum masuk ke proses selanjutnya
masukkan data sesuai dengan database anda kemudian klik Proceed to next step



jika koneksi ke database berhasil anda dapat melanjutkan ke tahap berikutna, jika gagal anda harus check ulang apakah data yg anda masukkan pada sudah benar.



Kemudian anda akan masuk pada halaman Administration Configuration. Pada halaman ini anda diminta untuk memasukkan username, password, dan alamat email.

Note.
1. Buatlah password sekompleks mungkin kalau perlu gunkan kombinasi huruf besar, huruf kecil, dan angka.
2. Masukkan alamat email anda dengan benar
klik Proceed to next step



Anda akan masuk halaman vaildasi admin setting, jika terjadi error anda akan kembali ke halaman sebelumnya.
klik Proceed to next step



Halam berikutnya adalah halman konfirmasi mengenai configuration file.

klik Proceed to next step



Halaman yang anda ditemui adalah advanced setting. Anda dapat mengganti setting ini pada Admin control panel setelah installasi berhasil. Untuk itu saya sarankan untuk skip halaman ini dan klik Proceed to next step

Anda kembali memasuki halaman konfirmasi klik Proceed to next step untuk melanjutkan



Tunggu sebentar dan akhirnya selesai juga tahap installasi.



Post-Installation

Setelah ini, segera hapus folder install. Jika folder install masih ada anda hanya dapat masuk menu admin control panel saja.

Kemudian ubah permission file config.php menjadi 6-4-4 (rw-r-r)




About the Author

Yudhiztiro

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

 
Techno Autis © 2015 - Blogger Templates Designed by Templateism.com